Skip to main content

Pelantikan Sekretaris Lembaga, Wakil Dekan Fakultas & Kepala UPT

[unsoed.ac.id, Jum, 06/10/23] Rektor Unsoed Prof.Dr.Ir Akhmad Sodiq M.Sc.,Agr., IPU melantik Sekretaris-Sekretaris Lembaga, Wakil-Wakil Dekan Fakultas dan Kepala Unit Pelaksana Teknis di Lingkungan Universitas Jenderal Soedirman, Periode 2023-2027. Pelantikan bertempat di Auditorium Graha Widyatama Prof. Rubijanto Misman Unsoed, Jum’at(6/10).

Rektor Unsoed Prof.Dr.Ir Akhmad Sodiq M.Sc.,Agr., IPU menyampaikan, perguruan tinggi saat ini semakin dituntut untuk menjamin mutu penyelenggaraannya.  Memastikan terselenggara dengan efektif, inklusif dan adaptif  dengan dinamika IPTEK serta kebutuhan masyarakat, industri, dunia usaha, dan kerja, adalah pekerjaan rumah kita semua. “Hal tersebut dibutuhkan, sekali lagi untuk memastikan kita dapat mempersiapkan lulusan yang unggul dan berdayasaing, sekaligus siap menjadi warga global dengan tetap berjiwa kebangsaan,” ungkap rektor.

Menurut rektor, secara khusus Sekretaris Lembaga dan Wakil Dekan Fakultas adalah Pembantu Utama dari Ketua Lembaga dan Dekan Fakultas dalam memenuhi kinerja yang telah ditetapkan oleh pimpinan universitas.  “Perannya adalah memberikan dukungan strategis dalam pelayanan di lembaga dan fakultas, sehingga tertib administrasi dan tertib substansi berlangsung sebagaimana yang diharapkan.  Begitu pula dengan Kepala Unit Pelaksana Teknis,  yang diharapkan dapat mendukung kebijakan pimpinan universitas dalam tugas-tugas spesifik yang diberikan,” urai rektor.  

 

Sejumlah pejabat yang dilantik yaitu:

  1. Sekretaris LP3M                                                                                         : Dr. Wisnu Widjanarko, S.Sos., M.Psi.
  2. Sekretaris LPTSI                                                                                          : Prof.  Dr.-Ing. R. Wahyu Widanarto, S.Si., M.Si.
  3. Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Layanan Internasional               : Prita Sari Dewi, S.P., M.Sc., Ph.D.

 

  1. Wakil Dekan Fakultas Pertanian
  • Wakil Dekan Bidang Akademik                                           : Susanto Budi Sulistyo, S.TP., M.Si., Ph.D.
  • Wakil Dekan Bidang Umum & Keuangan                         : Budi Dharmawan, S.P., M.Si., Ph.D
  • Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan & Alumni             : Dr. Khavid Faozi, S.P., M.P

 

  1. Wakil Dekan Fakultas Biologi 
  • Wakil Dekan Bidang Akademik                                           : Prof. Dr. Agus Nuryanto, S.Si., M.Si.
  • Wakil Dekan Bidang Umum & Keuangan                         : Dr. Nuning Setyaningrum, M.Si.
  • Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan & Alumni             : Dr.rer.nat. Erwin Riyanto Ardli, S.Si., M.Sc.

 

  1. Wakil Dekan Fakultas Ilmu Sosial & Ilmu Politik
  1. Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan

 

#unsoedmajuterus

#merdekamajumendunia