Purwokerto menawarkan ragam kuliner yang sangat kaya. Mulai dari kuliner tradisional khas Purwokerto seperti Soto, Mendoan, Dage, Getuk, Serabi, Nopia dengan resep yang diwariskan turun-temurun; hingga kuliner moderen seperti makanan cepat saji. Aneka kuliner tersebut dapat ditemukan di berbagai warung tradisional, restoran tematik, jaringan restoran moderen hingga kedai kopi yang tersebar di berbagai wilayah Purwokerto.